oleh

Song Joong Ki Tetap Jalani Isolasi Mandiri Meski Negatif Covid-19

SEOUL – Aktor tampan  Song Joong Ki harus menjalani isolasi mandiri lantaran berkontak erat dengan seseorang yang dites positif Covid-19.

Pada 2 Juli, agensi yang menaungi Song Joong Ki, HISTORY D&C, menjelaskan situasinya.

“Pada 30 Juni, seorang kenalan Song Joong Ki dinyatakan positif Covid-19. Song Joong Ki kemudian dihubungi (otoritas penanggulangan penyakit) sehingga dia langsung memeriksakan diri,” kata agensi aktor tersebut.

Baca Juga  Yoghurt Jamu untuk Peningkat Imun Pasien Covid-19

Dilansir Soompi, hasil tes menunjukkan Song Joong Ki negatif Covid-19.

“Untuk berjaga-jaga, dia menjalani karantina setelah mendapat hasil tes,” kata HISTORY D&C.

Agensi tersebut menambahkan, Song Joong Ki dikategorikan sebagai kontak erat dengan kasus Covid-19 terkonfirmasi pada 1 Juli.

Orang-orang yang sudah berkontak erat dengan Song Joong Ki juga sudah menjalani tes dan semuanya negatif.

Baca Juga  Sekolah di Jateng Mulai Gelar PTM 100 Persen

“Oleh karena itu, kami akan menghentikan semua kegiatan yang dijadwalkan dan mengikuti instruksi dari otoritas pencegahan penyakit,” ucap pihak agensi.

Agensi meminta pengertian penggemar karena telah menimbulkan kekhawatiran atas berita tersebut.

Song Joong Ki juga menghentikan syuting film terbarunya yang berjudul Bogota. Aktor tersebut saat ini sedang dalam pembicaraan untuk membintangi drama balas dendam berjudul Chaebol Family’s Youngest Son. (*/cr1)

Baca Juga  Kasus Aktif Covid-19 di Kabupaten Purbalingga Menurun

Sumber: siberindo.co

News Feed